Manulife Indonesia adalah perusahaan yang bergerak di bidang asuransi jiwa, program kesejahteraan karyawan ( employee benefits ), dan reksa dana ,yang mulai beroperasi di Indonesia pada tahun 1985. Sebagai anak perusahaan Manulife Financial Corporation yang berpusat di Toronto, Kanada, Manulife Indonesia dikenal memiliki kondisi keuangan yang kuat dan komitmen pelayanan yang prima untuk seluruh nasabahnya.
Berkualitas dan meraih hasil maksimal merupakan komitmen Manulife Indonesia dalam menjalankan bisnisnya. Prestasi besar yang menjadi ciri Manulife Indonesia dalam memelihara kepercayaan para nasabahnya adalah mampu menyelesaikan klaim secara jujur dan benar serta mampu mengatasi segala tantangan. Manulife Indonesia tumbuh dan berkembang bersama masyarakat Indonesia, dan kini telah melayani lebih dari 1.000.000 nasabah yang tersebar di seluruh Indonesia.
Dengan dukungan sekitar 5.000 karyawan dan agen profesional, Manulife Indonesia siap melayani dan membantu Anda melalui hampir 100 kantor pemasaran yang tersebar di lebih dari 20 kota besar di Indonesia. Dewan Direksi Manulife Indonesia saat ini terdiri dari :
- David Beynon , Presiden Direktur
- Adi Purnomo , Vice President Director & Senior Executive Vice President
- Nelly Husnayati . Executive Vice President & Chief Agency Officer
- Jeffrey P. Newnam Executive Vice President and Chief Finance Officer
Di masa mendatang, Manulife Indonesia bertekad menjadi pemimpin dalam industri asuransi jiwa, employee benefits , dan reksa dana di Indonesia, dengan menyediakan produk-produk yang inovatif dan kompetitif, standar pelayanan yang prima, komitmen jangka panjang di Indonesia serta kekuatan finansial yang solid.
No comments:
Post a Comment